![]() |
AKBP Bogiek Sugiyarto, Terima Kenang Kenangan dari Sejumlah Temen Media |
LineNewsToday(Mojokerto) - Mobil Kapolresta Mojokerto, AKBP Bogiek Sugiyarto dihadang sejumlah wartawan saat hendak keluar Mapolresta Mojokerto, Kamis (18/6/2020). Penghadangan tersebut dilakukan lantaran sejumlah wartawan hendak memberikan kenang-kenangan kepada Kapolresta Mojokerto yang akan pindah ke Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Di Polda DIY, AKBP Bogiek Sugiyarto menjadi Wadirreskrimum Polda DIY. Serah Terima Jabatan (Sertijab) sendiri digelar di Mapolda Jawa Timur pada, Jumat (19/6/2020) besok. AKBP Bogiek Sugiyarto menjabat sebagai Kapolresta Mojokerto sejak akhir bulan September 2019 lalu menggantikan AKBP Sigit Dany Setiyono yang menjabat Sekpri Spripim Polri di Jakarta.
Di tengah persiapan berpindah tugas, membuat sejumlah wartawan yang ingin bertemu pun kesulitan. Bahkan rilis ungkap sabu-sabu jenis baru asal Belgia warna hijau di Mapolresta Mojokerto pada, Selasa (16/6/2020) kemarin yang dijadwalkan menjadi rilis terakhirnya pun tak bisa dihadiri.
Rilis dipimpin Waka Polresta Mojokerto, Kompol Hanis Subiyono. Usai rilis, sejumlah wartawan yang menunggu Kapolresta keluar ruangan pun hanya gigit jari. Ini lantaran, Kapolresta harus buru-buru naik mobil karena ada urusan luar. Meski sudah berkoordinasi dengan ajunda, toh tidak bisa bertemu.
Alhasil, sejumlah wartawan pun melakukan penghadangan saat mobil All New Toyota Hilux yang membawa Kapolresta keluar Mapolresta Mojokerto. Melihat sejumlah wartawan melakukan penghadangan, Kapolresta pun turun dan menerima kenang-kenangan berupa foto karikatur.
"Terima kasih banyak dan mohon maaf teman-teman saya ada acara di Polda. Dan terima kasih banyak, kalian memang luar biasa," ucapnya sembari menerima kenang-kenangan berupa karikatur foto Kapolresta meninggalkan Mojokerto Kota.
Sosok Kapolresta Mojokerto, AKBP Bogiek Sugiyarto tidak bisa tergantikan. "Beliau orangnya baik, selalu ada waktu buat sahabat dan teman teman media,meskipun hanya sekedar nongkrong dan diskusi ataupun untuk wawancara keperluan berita"tegasnya Aminuddin Ilham salah satu wartawan Televisi di Mojokerto.
![]() |
AKBP Bogiek Sugiyarto,S H. S I K. M H |
AKBP Bogiek Sugiyarto, S.H., S.I.K. (lahir di Temanggung, Jawa Tengah, 29 Oktober 1975; umur 44 tahun) adalah seorang perwira menengah Polri yang menjabat sebagai Wadirreskrimum Polda DIY sejak tanggal 5 Juni 2020. Bogiek merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 1999 dan berpengalaman dalam bidang reserse.*(Ning).