![]() |
Pelaku Jambret HP Digelandang Petugas Polsek Sooko |
Dari arah sebelah kanan, datang pelaku dan mengambil HP guru honorer tersebut dengan tangan kanan. Pelaku yang berhasil mengambil HP milik korban langsung melarikan diri menuju sepeda motor Yamaha Mio GT nopol S 5332 ZF warna hitam merah yang di parkir di tepi jalan.
Mengetahui HP miliknya diambil pelaku, korban kemudian mengejar pelaku dan berhasil meraih jaket pelaku. Korban yang mengejar pelaku, di siku oleh pelaku dengan tangan kiri hingga terjatuh. Pelaku kemudian tancap gas sepeda motor miliknya dengan membawa HP milik korban, namun terjatuh.
![]() |
Kapolsek Sooko. AKP Amat Pamerkan Tersangka Jambret dan Barang Bukti Kejahatan |
Karena saat kejadian, di sekitar lokasi masih ramai sehingga pelaku yang terjatuh babak belur di hajar massa yang geram. Tak lama anggota Polsek Sooko datang ke lokasi dan mengamankan pelaku serta sepeda motor Yamaha Mio GT nopol S 5332 ZF warna hitam merah milik pelaku ke Mapolsek Sooko.
Kapolsek Sooko, AKP Amat mengatakan, pelaku melihat korban berada di atas sepeda motor sedang bermain HP sehingga pelaku putar balik dan merebut HP kemudian lari. "Sebelum lari, jaket pelaku terpegang oleh korban dan korban jatuh sehingga terluka," ungkapnya, Kamis (9/7/2020).
Dari tangan pelaku diamankan, satu unit sepeda motor Yamaha Mio GT nopol S 5332 ZF warna hitam merah dan jaket levis warna biru muda. Sedangkan barang bukti hasil kejahatan pelaku yakni HP Oppo type A5S warna biru hilang, hanya doosbook yang diamankan.
"Pelaku merupakan residivis dengan kasus yang sama, pelaku keluar dari Lapas Sidoarjo pada tahun 2018 lalu setelah menjalani hukuman penjara selama tiga tahun. Pelaku dijerat Pasal 365 KUHP tentang Pencurian dengan ancaman 9 tahun penjara," katanya.
Sementara itu, pelaku Mochamad Jaki (38) mengaku, spontan melakukan aksi pencurian tersebut setelah melihat korban duduk di atas motor dan bermain HP. "Saya mau ke Surabaya, di jalan ketemu korban jadi spontanitas. Mau ke Surabaya jemput anak saya, saya memang nggak bawa uang," tuturnya.*(Ning).