Gerakan Pendidikan Cegah Covid-19, Bupati Mojokerto Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kesehatan - Line News Today

Jumat, 28 Agustus 2020

Gerakan Pendidikan Cegah Covid-19, Bupati Mojokerto Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kesehatan

Bupati Mojokerto, Pungkasiadi Hadiri Gerakan Pendidikan Cegah Covid-19
Line News Today(Mojokerto): Bupati Mojokerto, Pungkasiadi menghadiri Gerakan Pendidikan Cegah Covid-19 melalui Senam Bersama di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN Negeri) 1 Ngoro. Dalam kegiatan tersebut, orang nomor satu di Kabupaten Mojokerto ini berpesan agar masyarakat menjaga kesehatan. 

Gerakan Pendidikan Cegah Covid-19 melalui Senam Bersama tersebut diikuti ratusan peserta. Yakni dari Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Negeri dan MKKS Sekolah Dasar Negeri (SDN) se-Kabupaten Mojokerto. Dengan antusias, para peserta mengikuti gerakan instruktur senam. 


Bupati Mojokerto, Pungkasiadi Saat Senam Bersama di SMPN 1 Ngoro
Bupati menyampaikan, betapa pentingnya kesadaran perilaku hidup sehat untuk mencegah penyakit termasuk Covid-19. Jadi, lanjut Pung (sapaan akrab, red), hidup sehat merupakan suatu hal yang sangat penting dalam kehidupan sehingga ia berpesan agar hidup sehat.*(Ning).

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda