Video Karya Siswa Kota Mojokerto Bisa Dilihat di Channel Youtube Line News Today - Line News Today

Jumat, 16 Oktober 2020

Video Karya Siswa Kota Mojokerto Bisa Dilihat di Channel Youtube Line News Today

Panitia Lomba Video Daring Mulai Lakukan Proses Upload 

LN News Today (Mojokerto) - Lomba Video Daring Asyik Bersama Ning Ita Wali Kota Mojokerto yang digelar Dinas Pendidikan Kota Mojokerto kerja sama dengan Line News Today ditutup, Kamis (15/10/2020). Ada sebanyak 179 video kiriman para siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) baik Negeri maupun swasta di Kota Mojokerto masuk ke meja panitia. 

Ketua Lomba Video Daring Asyik Bersama Ning Ita Wali Kota Mojokerto, Untung Sitanggang mengatakan, lomba ditutup pada, Kamis (15/10/2020) pukul 21.00 WIB. "Per pukul 9 malam kemarin, ada 179 video karya para pelajar tingkat SMP telah diterima panitia dan diupload di channel youtube linenewstoday mulai hari ini dan bisa dilihat besok pukul 7 pagi," ungkapnya, Jumat (16/10/2020). 

Masih kata Untung, pasca penutupan Lomba Video Daring Asyik Bersama Ning Ita Wali Kota Mojokerto yang dibuka mulai tanggal 1 Oktober lalu, ratusan video tersebut akan di uploud di Youtube Linenewstoday. Selain melakukan penjurian dengan kategori original kreatif, unik dan original untuk memperebutkan Juara I, II, III, juga ada juara favorit dengan viewers terbanyak. 

Suasana di Ruang Studio Line News Today

"Juara I, II dan III Lomba Video Daring Asyik Bersama Ning Ita Wali Kota Mojokerto akan mendapatkan piagam penghargaan dan HP android. Sementara 10 peserta dengan viewers terbanyak akan mendapatkan piagam penghargaan sebagai pemenang favorit dan paket pulsa sebesar Rp100 ribu," katanya. 

Tanggal 23 Oktober masuk penjurian sehingga bagi para peserta yang sudah mengikuti lomba, lanjut Untung, bisa meminta bantuan keluarga, saudara dan tetangga untuk memberikan like dan subscribe. Untuk pengumuman pemenang favorit akan diumumkan tanggal 26 Oktober 2020 via WA masing-masing pemenang. 

"Rencananya, Wali Kota Mojokerto, Ning Ita secara langsung akan menyerahkan hadiah kepada para pemenang. Jadi bagi adik-adik yang sudah mengirim videonya ke panitia Line News Today, sudah bisa melihat dan memberikan like, share serta subscribe mulai besok hingga tanggal 23 Oktober mendatang," tegasnya.*(Ning)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda