Pasca Penangkapan Terduga Teroris, Waka Polda Jatim Pastikan Kamtibmas di Mojokerto Aman - Line News Today

Kamis, 24 Desember 2020

Pasca Penangkapan Terduga Teroris, Waka Polda Jatim Pastikan Kamtibmas di Mojokerto Aman

Waka Polda Jatim serahkan bingkisan kepada pengurus gereja

LN News Today (Mojokerto) - Waka Polda Jawa Timur, Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo melakukan pengecekan sejumlah gereja dan Pos Pam di wilayah hukum Polres Mojokerto dan Polresta Mojokerto, Kamis (24/12/2020). Hal ini dilakukan untuk memastikan kamtibmas di Mojokerto aman pasca penangkapan terduga teroris yang dilakukan Tim Detasemen Khusus (Densus) 88, Rabu (23/12/2020).

Setibanya di Pos Pelayanan Pacet, rombongan Waka Polda Jatim disambut oleh Waka Polres Mojokerto, Kompol David Triyo Prasojo. Waka Polda langsung melakukan pengecekan petugas maupun sarana dan prasarana. Usai dari Pacet, rombongan bergerak ke Gereja Santo Yosep dan Pos Pelayanan Alun-alun Kota Mojokerto disambut Kapolresta Mojokerto, AKBP Deddy Supriyadi.

"Kalau kita bicara masalah pengamanan, ini (pengecekan) akan kita jadikan dalam menangkal persolan gangguan kamtibmas," ungkap Waka Polda Jawa Timur, Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo usai melakukan pengecekan ke Gereja Santo Yosep di Jalan Pemuda Kota Mojokerto, Kamis (24/12/2020).

Waka Polda Jatim saat sampaikan arahannya. 


Sehingga apa yang sudah dilakukan yakni pengecekan kesiapan gereja merupakan protap yang dilakukan setiap akhir tahun oleh pihak kepolisian. Baik dalam perayaaan Natal maupun Tahun Baru. Waka Polda menegaskan, penangkapan terduga teroris di Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto masih dalam proses.

"Itu masih dalam rangka proses, untuk itu langkah-langkah yang dilakukan yakni rekan-rekan dari Brimob melaksanakan pemeriksaan dan sterilisasi. Itu langkah-langkah kita, untuk yang kemarin (penangkapan terduga teroris) masih dalam penanganan. Sampai hari ini masih dalam proses," tegasnya.

Sebelumnya, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri melakukan penggrebekan di Desa Pungging, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, Rabu (23/12/2020). Dari sebuah rumah di Jalan Mojosari-Ngoro RT 04 RW 05 tersebut, Tim Densus 88 menangkap terduga teroris.

Sejumlah barang-barang milik terduga teroris, HAB (53) diamankan Densus 88 Mabes Polri. Dari rumah milik terduga teroris di Jalan Mojosari-Ngoro RT 04 RW 05, Desa Pungging, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto diamankan busur panah, golok, parang dan pisau. (Ning/Jne).

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda