Pjs Bupati Mojokerto Panen Raya Hasil Uji Coba Tanam Padi dengan Sistem Demplot - Line News Today

Selasa, 01 Desember 2020

Pjs Bupati Mojokerto Panen Raya Hasil Uji Coba Tanam Padi dengan Sistem Demplot

Pjs Bupati Mojokerto panen raya padi sistem Demplot

LN News Today (Mojokerto) - Pjs Bupati Mojokerto, Himawan Estu Bagijo hadir dalam agenda panen raya padi sistem Demonstation Plot (Demplot) di Desa Wonoploso, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto, Selasa (1/12). Penanaman padi sistem demplot ini juga diuji cobakan di tujuh kecamatan dari 18 kecamatan yang ada di Kabupaten Mojokerto.

Uji coba dengan menggandeng PT Wilmar Grup Indonesia melalui pupuk Mahkota kali ini, dinilai hasil panen padi sistem demplot 25 persen lebih banyak dibanding dengan sistem biasa. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto mengembangkan padi sistem demplot dengan tujuan menyejahterakan petani seiiring meningkatnya hasil panen.

Untuk memasyarakatkan sistem demplot ini, metode penyuluhan langsung kepada petani diterapkan. dengan membuat lahan percontohan untuk mendorong produktifitas dan hasil pertanian. Demplot dijalankan dengan menggunakan pupuk secara tepat dan berimbang untuk hasil lebih maksimal. Dalam demplot kerjasama ini, pupuk yang digunakan adalah pupuk PT Wilmar Group Indonesia yakni Pupuk Mahkota.

Per hektar lahan, diberi perlakuan pemupukan menggunakan pupuk PT Wilmar sebanyak 50 persen dan 50 persennya lagi menggunakan perawatan petani sendiri. Tujuan akhirnya sangat jelas, petani akan diuntungkan jika pemakaian pupuk lebih efisien dengan hasil lebih besar. Prinsipnya harus saling menguntungkan.

Pupuk Mahkota PT Wilmar diklaim berhasil meningkatkan produksi padi hingga 33 persen, setelah diterapkan di daerah lain di Jawa Timur. Hasil ini tentunya juga diharapkan terwujud di Kabupaten Mojokerto. PT Wilmar pada pertemuan-pertemuan sebelumnya dengan Pemkab Mojokerto, juga telah menyatakan kesediaan untuk menyuplai pupuk bagi para petani.

Dengan menanggung kerugian apabila hasil panen tidak sesuai yang ditawarkan. Hasil panen pun selanjutnya akan dibeli langsung oleh PT Wilmar. Secara spesifik, kerjasama yang dilakukan berfokus pada peningkatan produksi padi beserta pengolahannya, dengan menampung hasil produksi petani.

Panen raya padi sistem demplot di Kecamatan Gondang

Kerjasama ini diharapkan mampu menyejahterakan petani, seiring dengan meningkatnya hasil produksi. Sebagai imbal balik, PT Wilmar bisa mendapatkan keuntungan dari pengolahan padi para petani.

Manager Pemasaran Pupuk Mahkota, Hari Subagiono mengatakan, pengembangan padi sistem demplot di Kabupaten Mojokerto dimulai bulan Agustus 2020 di 12 titik yang ada di tujuh kecamatan di Kabupaten Mojokerto. "Ngoro, Pungging, Mojosari, Trowulan, Mojoanyar, Gondang dan Bangsal," ungkapnya.

Dari tujuh kecamatan tersebut, padi yang menggunakan pola pemupukan berimbang nonsubsidi ini sudah panen di empat tempat termasuk di Kecamatan Gondang. Di Kecamatan Gondang, pengembangan demplot padi bekerja sama dengan Kelompok Tanjung Sri Mulyo Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto.

"Hasil panen di Desa Sumber Tanggul Kecamatan Mojosari rata-rata ubinan 6,74, produktifitas 10,784 kg. Hasil panen 0,5 hektar 4,084 kg atau 1 hektare 8 ton 167 kg. Perlakuan petani, hasil untuk 1 hektar yakni, 6 ton 161 kg. Ada peningkatan 2 ton 6 kg atau presentasi kenaikan 32,6 persen," katanya.

Di Desa Sumberjo, Kecamatan Mojosari rata-rata ubinan 6,37, produktifitas 10,192 kg. Hasil panen 0,5 hektar 3,783 kg atau 1 hektare 7 ton 366 kg. Perlakuan petani, hasil untuk 1 hektar yakni, 5 ton 714 kg. Ada peningkatan 1 ton 652 kg atau presentasi kenaikan 28,9 persen.

"Di Desa Bening, Kecamatan Gondang rata-rata ubinan 5,67, produktifitas 10,192 kg. Hasil panen 0,5 hektar 3,504 kg atau 1 hektare 7 ton 8 kg. Perlakuan petani, hasil untuk 1 hektar yakni, 5 ton 707 kg. Ada peningkatan 1 ton 4 kg atau presentase sebesar 25 pesen," jelasnya.

Sementara di Desa Wonoploso, Kecamatan Gondang yang menggunakan padi jenis mentik wangi, hasil panen rata-rata ubinan 6,49, produktifitas 10,094 kg dengan presentase 28,8 persen. Untuk meningkatkan hasil pertanian, selanjutnya akan dilakukan penyuluhan tingkat kelompok tani dengan tujuan untuk meningkatkan hasil pertanian.

Direktur Wilmar Padi Indonesia, Saronto Subagio menambahkan, program demplot padi tersebut merupakan program jangka panjang bukan saat ini saja. "Kami punya pengolahan, penggilingan beras yang kapasitasnya 1 ton per hari dari awalnya 500 kwintal," tambahnya.

Dengan program tersebut, lanjut Saronto, diharapkan menjadikan petani mendapatkan tambahan pendapatan dan keuntungan. Ditambah saat ini pupuk subsidi banyak kelangkaan karena berkurang sehingga Pupuk Mahkota laris manis. Sehingga diharapkan bisa membantu petani dan menambahkan produktifitas petani.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Mojokerto, beserta dukungan seluruh petani. Kegiatan demplot ini tidak akan berjalan tanpa sinergi yang baik dari semua pihak," ucapnya.

Sementara itu, Pjs Bupati Mojokerto, Himawan Estu Bagijo mengatakan, dengan padi sistem demplot hasilnya 25 persen lebih banyak dari panen biasanya. "Keuntungan lainnya adalah Rp1,5 juta yang bisa dinikmati oleh petani. Dalam konteks panen, maka ini namanya Nilai Tukar Petani (NTP) ditingkat dengan proses yang diadvokasi oleh PT Wilmar Grup Indonesia," tegasnya.

Masih kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Jawa Timur ini, jenis tanah yang digunakan sendiri melalui proses fiksen sehingga kategori pupuk yang diberikan adalah sesuai dengan ukur tanah yang dilakukan PT Wilmar Grup Indonesia. Untuk jenis padi yang ditanam bermacam-macam.

"Ini Mentik Wangi, enak berasnya. Disediakan beberapa jenis. Hasil panennya lebih, 25 persen lebih. Implesit apapun yang kemudian diintervensi kita terhadap penghasilan petani yang bisa membuat petani menikmati hasil panen. Itu yang kita pikirkan. Nanti Kepala Dinas Pertanian akan membuat program bersama dimana desa yang bisa, tergantung pada indikasi yang harus kontinyu sehingga nanti dilanjutkan," pungkasnya. (Ning/Jne). 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda