Warga Jambuwok Trowulan Ramai-ramai Tangkap Ular Sono Kembang Sepanjang 3,5 meter - Line News Today

Minggu, 06 Februari 2022

Warga Jambuwok Trowulan Ramai-ramai Tangkap Ular Sono Kembang Sepanjang 3,5 meter

Ular Sono Kembang yang berhasil ditangkap warga Dusun Jambuwok RT 4 RW 2, Desa Jambuwok, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto 

LN News Today(Mojokerto) - Ular jenis Sono Kembang berhasil ditangkap warga Dusun Jambuwok RT 4 RW 2, Desa Jambuwok, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Minggu (6/2/2021). Ular dengan panjang 3,5 meter dan berat kurang lebih 20 kg ini ini berhasil ditangkap warga secara beramai-ramai. 

Salah satu warga, Wariyono (40) mengatakan, kemunculan ular ukuran dan pola cantik sudah terlihat warga sejak Jumat (4/2/2022) lalu. "Sebenarnya terlihat dari kemarin lusa sebelum subuh, ada warga yang melihat ular ini nyebrang jalan tapi tidak berani nangkap," ungkapnya, Minggu (6/2/2022). 

Warga pun sempat mencari keberadaan ular tersebut lantaran takut akan mengganggu ternak warga dan anak-anak warga sekitar. Ular yang memiliki ukuran tubuh yang besar dan membuat gerakan mereka tidak terlalu lincah ini akhirnya berhasil ditangkap warga, Minggu pagi. 

"Ular berhasil ditangkap warga sekira pukul 06.00 WIB tadi pagi, di ladang tebu jalan raya depan depan. Ada pekerja yang melihat takut, tidak berani menangkap akhirnya memberitahu warga sehingga warga berinisiatif untuk menangkap. Ada pawang ulang dan warga yang menangkap," katanya. 


Karena di desa mereka ada pawang ular sehingga bersama warga lainnya kemudian beramai-ramai menangkap ular tersebut. Tak lama, ular bisa ditangkap dan dimasukkan kandang milik warga. Hingga saat ini, lanjut Wagiyono, warga mengaku belum ada yang kehilangan ternaknya. 

"Tidak ganggu tapi sepertinya baru makan. Baru kali ini, desa kami kedatangan ular besar. Ini jenis Sono Kembang, panjang 3,5 meter dan berat kurang lebih 20 km. Tidak tahu, ya semoga ada yang beli. Karena tidak ada warga yang berniat memelihara dan agar tidak mengganggu ternak warga dan anak-anak jika kembali dilepaskan," ujarnya. 

Sekedar diketahui, Sanca kembang atau sanca batik atau disebut juga sanca timur laut adalah sejenis ular dari suku Pythonidae. Ular jenis ini berukuran besar dan memiliki ukuran tubuh terpanjang di antara ular lain. Ukuran terbesarnya dikatakan dapat melebihi 8,5 meter dan merupakan ular terpanjang di dunia.*(ning). 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda